Peran Serta Masyarakat Dalam Mitigasi Bencana
Sumber Gambar :Serang- Dalam rangka pelaksanaan kegiatan Sosialisasi, Komunikasi Informasi dan Edukngi (KIE) Rawan Bencana Provinsi (Sosialisasi Bencana Tsunami) di Kabupaten Serang. Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Banten melaksanakan kegiatan Sosialisasi, Komunikasi, Informasi dan Edukasi Bencana Tsunami di Kabupaten Serang. Selasa (14/03/23)
Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Banten “Nana Suryana” mengatakan Mitigasi bencana harus kita perkuat dalam Mitigasi struktural adalah upaya yang dilakukan demi meminimalisir bencana dan bersifat hard protection dilakukan dengan cara membangun breakwater, seawall, groin, dan bangunan pemecah gelombang sejajar pantai untuk menahan tsunami, memperkuat desain bangunan, serta infrastruktur lainnya dengan kaidah teknik bangunan tahan bencana tsunami dan tata ruang.
Lanjut Nana dalam Mitigasi bencana tsunami adalah sistem untuk mendeteksi tsunami dan memberi peringatan untuk mencegah jatuhnya korban. Ada dua jenis sistem peringatan dini tsunami, yaitu sistem peringatan tsunami internasional dan sistem peringatan tsunami regional. Serta masyarakat harus berperan dalam melakukan mitigasi Bencana Adapun peran masyarakat pada saat bencana antara lain Memberikan informasi kejadian bencana ke BPBD atau iInstansi terkait, Melakukan evakuasi mandiri, Melakukan kaji cepat dampak bencana, dan Berpartisipasi dalam respon tanggap darurat sesuai bidang keahliannya.