Bimtek Pengembangan Sitem Informasi Kepariwisataan Nasional (Sisparnas)

Sumber Gambar :

Cilegon-Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Banten Menungaskan 2 (dua) Personil Untuk Mengikuti kegiatan Bimtek Pengembangan Sitem Informasi Kepariwisataan Nasional (Sisparnas) di The Royale Krakatau Hotel Kota Cilegon Pada Kamis tanggal 29/9/22.

H.Alhamidi Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Banten mengatakan Pengembangan atau peningkatan  SDM Yang pertama mendapatkan sertifikasi dalam rangka mencari pekerjaan atau meprluas kesempatan kerja, sehebat apapun tanpa kita memperhatikan kompetensi dan meningkatkan kemapuan kita pariwisata tidak akan berjalan dengan baik maka dengan itu kita sebagai pengiat wiata harus terus melakukan peningkatan kapasitas.

Azizah selaku Pemateri yang mewakili Kemenparekraf menjelasan bahwa tujuan dari bimtek ini adalah untuk memahami apa itu Sisparnas dan data apa saja yang dibutuhkan dan bagaimana cara mengumpulkan dan mengunggahnya ke aplikasi Sisparnas tersebut.  Sistem Informasi Kepariwisataan Nasional adalah dashboard/aplikasi basis data kepariwisataan yang dikelola secara digital dan terintegrasi dari tingkat kabupaten kota, provinsi hingga nasional. Dengan lengkapnya data kepariwisataan yang terdigitalisasi dari daerah sampai Pusat diharapkan kita telah siap memasuki transformasi digital pariwisata.

“Bimbingan Teknis Pengembangan Sistem Informasi Kepariwisataan Nasional yang diselenggarakan selama dua hari, yaitu pada hari Kamis  dan Jum’at merupakan salah satu agenda kegiatan dari alokasi dana Dekonsentrasi yang dilimpahkan dan dilaksanakan pemerintah daerah”, tegasnya. Setelah mengikuti Bimtek SISPARNAS ini akan dilanjutkan dengan rangkaian kegiatan survey lapangan


Share this Post