BPBD Dan PLN Peduli Bantu 26 000 Liter Air Bersih di Kabupaten Pandeglang

Sumber Gambar :

Pusdalops - Dalam mengatasi dampak kemarau parah yang menyebabkan kekeringan dan warga kesusahan mendapatkan air bersih BPBD Provinsi Banten, BPBDPK Kabupaten Pandeglang bersinergi antara lain dengan PT PLN Indonesia Power Banten 2 Labuan PGU dan Perumdam Tirta Berkah Pandeglang serta Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Kabupaten Pandeglang menyalurkan bantuan air bersih untuk masyarakat terdampak kekeringan di kabupaten pandeglang. Pada Jum'at 1/9/23

Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Banten Nana Suryana mengatakan bantuan air bersih yang di distribusikan kepada masyarakat sekitar 24.000 Liter.

"Adanya sinergi dengan berbagai pihak, menurut Nana, selain menunjukkan kebersamaan, juga sebagai langkah Kolaborasi Pentahelix dalam kemanusiaan.

Penyaluran bantuan air bersih PLN Peduli ini, jelasnya, telah dikoordinasikan bersama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Banten dan BPBDPK Kabupaten Pandeglang.

"Puncak musim kemarau di wilayah Provinsi Banten bakal berlangsung pada Agustus-Oktober 2023 dan akan berlanjut hingga awal 2024. Ia berharao PLN tetap dapat memberikan bantuan serupa untuk mendukung langkah BPBD dalam mengantisipasi bencana kekeringan di Provinsi Banten. "Kita dari BPBD juga tetap akan berusaha trus  untuk dapat membantu masyarakat yang terdampak kekeringan," jelas Nana.


Share this Post